Kamis, 01 Februari 2024



Hai hai Good People! Kali ini aku berkesempatan untuk main ke perpus yang hits banget di Jakarta. Buat yang suka baca buku pasti kalian bakal seneng banget main ke Perpustakaan Jakarta yang berlokasi di kawasan Taman Ismail Marzuki ini. Penasaran seperti apa sih perpustakaan ini? Simak yuk!

Perpustakaan Jakarta terletak di kawasan TIM ( Taman Ismail Marzuki ) di Jl. Cikini Raya No. 8, Cikini, Kec. Menteng, Jakarta Pusat. Kawasan TIM ini terdiri dari berbagai gedung, ada perpustakaan, balai pameran, planetarium, gedung teater, galeri, dan sebagainya.

Jika kamu ingin menuju ke perpustakaan, aksesnya sangat mudah. Dari di depan TIM, kamu bisa langsung naik ke lantai 2 melalui eskalator untuk mendaftar. Kemudian nanti setelah mendaftar kamu naik lagi ke lantai 3. Kalau bingung kamu bisa tanyakan pada petugas yang berjaga kok.

Sebelum masuk ke perpustakaan ini, pertama-tama kamu harus mendaftarkan diri sebagai anggota perpustakaan atau kamu bisa masuk sebagai tamu. Untuk daftar caranya gampang banget, kamu tinggal scan barcode pendaftaran yang ada di depan pintu perpus lalu isi formulir sesuai data kamu. 

Setelah berhasil daftar, kamu bisa cetak barcodemu pada layar yang disediakan. Setelah cetak barcode, kamu bisa menuju ke resepsionis agar barcode di-scan oleh petugas. Kemudian kamu akan diberi tas khusus dan kunci loker untuk menyimpan barang pribadi.

Sebagai catatan, kamu dilarang untuk membawa tas pribadi ke dalam perpustakaan. Sehingga semua barang yang perlu kamu bawa seperti hp, dompet, atau laptop bisa ditarug di dalam tas khusus yang diberi oleh petugas. Sisanya bisa kamu simpan di dalam loker. 



Koleksi buku yang ada di perpustakaan ini cukup lengkap mulai dari katagori sastra, astronomi, buku religi, ekonomi, pertanian, ilmu kesehatan, buku anak, dan sebagainya. Bahkan untuk anak-anak juga disediakan ruangan khusus untuk story telling. 

Yang bikin suasana di perpus ini berbeda karena tempatnya yang sangat estetik dan instagram-able banget. Selain itu meja baca dan tempat duduk yang disediakan juga sangat nyaman. Rasanya ingin berlama-lama membaca buku di sini. 

Yuk main ke perpus dan baca buku untuk menambah literasi dan memperluas wawasan!



Love Letters & Lullaby . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates